Berbicara idola, pasti di segala bidang mempunyai idolanya masing-masing. Begitu juga dengan saya, saya mempunyai idola di bidang Tennis yaitu Roger Federer. Di bidang tennis siapa sih yang ngga mengenali Roger Federer. Petenis yang memiliki teknik yang sangat baik ini, mengawali karirnya dengan masuk Profesional tahun 1998. Walaupun tak lagi muda, namun Federer mampu membuktikan yang terbaik. saat ini Roger Federer menempati peringkat ke 3 dunia di bawah Novak Djokovic dan Rafael Nadal.
Roger federer sudah memiliki merbagai macam gelar dari US Open, Wimbledon, Australian Open, ATP Master,dll. Ngga usah ditanya lagi prestasinya. walaupun ditahun 2011 dia ngga meraig gelar Grand Slams. Tapi dia membuktikan bisa meraih gelar di 2011 seperti Barclays ATP World Tour Finals, ATP World Tour Masters, Basel, Doha.
Petenis yang meraih Prize Money sebesar 67 juta dollar selama karirnya, selain bintang di lapangan ,dia juga menjadi model jam tangan ternama. dia memang memcintai bidang tennis, tapi dia ingin pensiun dari bidang yang membesarkan dia di umur 35 tahun. tahun ini dia berusia 31 tahun.jadi ada waktu sekitar 4 tahun lagi untuk melihat dia di bidang tennis profesional.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar